Bojonegoro,
AULA
Demi
mengenalkan budaya lokal kepada anak didiknya, Madrasah Ibtidaiyah Nahdlatul
Ulama (MINU) Unggulan Wali Songo Sumberrejo, Bojonegoro menyambut liburan
semester kali ini dengan kegiatan yang berorientasi untuk menghibur dan
mendidik. Kegiatan ini disentrakan pada dau lokasi, yang pertama di Taman Wisata
Khayangan Api yang terletak di Desa Sendangharjo Kecamatan Ngasem Bojonegoro.
Yang kedua di Petilasan Angling Dharma Kecamatan Kalitidu.
Kegiatan
fun dan education bagi anak didik ini dikemas dengan bentuk
outbond yang tujuannya untuk membina karakter-karakter yang terpendam pada anak
didik MINU. Hal ini sangat penting mengingat dengan membaurnya anak didik dalam
kegiatan ini menjadikan mereka lebih menghormati dan meneladani satu sama lain.
Selain itu juga memberikan kesempatan kepada anak-anak didik yang memilki
kemampuan atau bakat kepemimpinan agar lebih terasah jiwa kepemimpinannya.
“Kami
berusaha memunculkan karakter-karakter terpendam mereka melalui kegiatan ini
supaya anak didik MINU nantinya terbiasa berkumpul dengan beragam sifat dan
karakter sehingga mampu mengerti antara satu dengan yang lain. Dan hal ini akan
berdampak pula pada pembentukan ahlakhul karimah ketika sudah lulus dari
madrasah ini” ujarnya dengan penuh semangat.
Kegiatan
ini kemudian diakhiri pada Pukul 14.40 WIB dengan Shalat Dhuhur dan Ashar
berjamaah dengan seluruh anak didik sebagai makmum di Masjid Islamic Center
Kota Bojonegoro.
Kontributor: Panitia
Tidak ada komentar:
Posting Komentar